Kegiatan BHS


BERSATU untuk BAIQ! Di Rumah Ini, Di Bawah Foto Mbah Hasyim-Gus Dur Teringat Doa untuk Gubernur Khofifah

Terbit, 12 Okt 2020 oleh : Admin


Dia bukan orang politik. Dia terkenal sebagai pengusaha otomatif. Tidak sedikit mobil mewah parkir di garasinya.  Sebelah kanan rumahnya, ada Gedung Olah Raga (GOR), lumayan luas. Uniknya, meski bukan orang politik, rumahnya sering menjadi jujukan politisi. Itulah H Nur Hadi ST, tokoh NU di Kecamatan Sepanjang, Sidoarjo.

“Di sini, saya teringat saat Bu Khofifah maju menjadi Calon Gubernur JawaTimur bersama Emil Dardak.  Saat itu, para kiai duduk di kursi besar-besar ini. Lalu Bu Khofifah berdiri di sini (menunjuk pintu masuk red.). Semua kiai mendoakan agar Bu Khofifah terpilih menjadi Gubernur Jatim. Alhamdulillah, terkabul,” demikian Buadi, warga Krian yang ikut menyaksikan kedatangan Cawabup Sidoarjo, Taufiqulbar di rumah H Nur Hadi ST, Senin (12/10/2020).

Seperti diberitakan, Senin (12/10) ada ‘temu sapa’ Cawabup Taufiqulbar dengan sekitar 50 anggota PKL (Pedakang Kali Lima) yang tergabung dalam paguyuban Arisan Senin Daerah (ARSENDA) UKM Sidoarjo di Gedung Olah Raga (GOR) milik Abah Nur Hadi. Pertemuan menghasilkan kebulatan tekad, para PKL Sidoarjo sepakat memenangkan BHS-Taufiq.

Melalui perwakilan, mereka juga bertemu khusus dengan Taufiq. Pertemuan berlangsung di teras rumah. Di atasnya terdapat dua foto besar, KH Hasyim Asy’ari dan KH Abdurrahman Wahid (Gus Dur). “Ya! Di sini saja, adem. Ada Mbah Hasyim dan Gus Dur,” celetuk H Su’udi, tim pemenangan BHS-Taufiq.

Abah Nur, demikian H Nur Hadi sering dipanggil, juga menunjukkan dua foto berukuran besar, Almaghfurlah KH Hasyim Asy’ari dan KH Abdurrahman Wahid (Gus Dur) yang menjadi daya tarik tersendiri. “Dulu Bu Khofifah, sekarang Pak Taufiq. Sama-sama BERSATU. Mohon doanya, BHS-Taufiq (BAIQ) terpilih, Sidoarjo bisa lebih baik,” jelasnya disambut ‘amien ya mujibassailin’ oleh para tamu .

Diakui, bahwa, tim pemenangan Khofifah di Sidoarjo, lebih banyak bergabung ke BHS-Taufiq. Padahal, semua berjalan alami. Semua beralasan demi kemajuan Sidoarjo.  “Saya sudah mendalami dari berbagai latar belakang, siapa Pak BHS dan siapa Pak Taufiq. Sampailah pada kesimpulan, kalau Sidoarjo ingin maju, pilih dia. Dia bukan sosok yang mengejar harta, keduanya sudah kaya. Saatnya mengabdi untuk warga Sidoarjo,” jelasnya.

 

#berita sidoarjo #calon bupati sidoarjo #pilbup sidoarjo 2020 #pilkada jatim 2020 
#pilkada sidoarjo #pilkada sidoarjo 2020 #sidoarjo #bhs #bambang haryo #calon bupati sidoarjo
#calon bupati sidoarjo 2020 #BHS-Taufiq #golkar #pks #ppp #demokrat #gerindra #bhs

 

SUMBER : //duta.co/bersatu-untuk-baiq-di-rumah-ini-di-bawah-foto-mbah-hasyim-gus-dur-teringat-doa-untuk-gubernur-khofifah